Theology,Technology, and Philosophy, ENJOY!!

Sunday, January 27, 2013

RANGKUMAN MATERI KEGIATAN PELAYANAN GEREJA


RANGKUMAN MATERI KEGIATANPELAYANAN GEREJA


-           Visi utama dari gereja ialah mewujudkan Kerajaan Allah.
-           Empat fungsi layanan gereja antara lain: fungsi liturgia, diakonia, kerugma dan koinonia.
-           Liturgia (pengudusan) adalah segala bentuk kegiatan ibadat kepada Tuhan yang dilakukan oleh umat, baik secara pribadi maupun bersama-sama, baik yang sakramen maupun yang bukan sakramen.
-           Diakonia (Pelayanan) adalah segala bentuk pelayanan kepada semua orang yang membutuhkan pertolongan atau pelayanan.
-           Kerugma (pewartaan) adalah segala bentuk pewartaan, pengajaran iman, dan komunikasi iman untuk saling meneguhkan, berbagi pengalaman iman, dan saling meluruskan pandangan iman.
-           Koinonia berarti persekutuan adalah segala usaha untuk semakin mewujudkan dan mengukuhkan persaudaraan murid-murid Kristus, dengan saling membantu, saling berbagi, saling memperhatikan, saling memberi dan menerima dan saling mencukupi demi kesejahteraan bersama dalam komunitas. 
-           Empat fungsi pelayanan gereja ingin mewujudkan pula ciri kehidupan dari Jemaat Pertama.
-           Ciri hidup Jemaat Pertama adalah: bertekun dalam pengajaran para rasul, berkumpul memecahkan roti dan berdoa, saling memperhatikan kebutuhan hidup, dan memuji Allah.
-           Dalam gereja kita mengenal banyak wadah dan bentuk pelayanan yang bisa melibatkan remaja misalnya; Putra-putri altar, Legio Maria yunior, Remaja Katolik, Kelompok Paduan Suara Remaja, Bina Iman Remaja Katolik.


NOTES: Setelah materi KEGIATAN PELAYANAN GEREJA  dikuasai silahkan kerjakan evaluasi. klik di sini 

0 comments:

Post a Comment