Theology,Technology, and Philosophy, ENJOY!!

Monday, January 4, 2021

Materi pokok Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti kelas Sembilan semester 2

 Materi pokok Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti kelas Sembilan semester 2

Berdasarkan kurikulum yanng disederhanakan, untuk semester 2 ada 7 materi pokok yang akan dibahas. materi pokok tersebut adalah:

1. Mengembangkan Keadilan dan Kejujuran

2. Mencintai Alam sebagai bagian Hidup Manusia

3. Sikap Gereja Katolik terhadap Agama dan Kepercayaan lain.

4. Kebersamaan itu Indah

5. Cita-cita demi Menggapai Masa Depan

6. Sakramen Perkawinan

7. Sakramen Tahbisan


nah, Delapan Materi pokok tersebut akan di peajaran dalam semester ke dua ini.

adapun Kompetensi Dasar yang akan dikuasai oleh siswa untuk semester 2 adalah:

1.4. Bersyukur pada Allah atas ajaranNya tentang  kejujuran dan keadilan 

2.4. Jujur dan adil dalam bertindak

3.4. Memahami ajaran Gereja tentang kejujuran dan keadilan 

4.4. Melakukan aktivitas (misalnya membuat motto/ menuliskan refleksi/ menyusun doa/ membuat kliping) yang berkaitan dengan kejujuran dan keadilan.

Kompetensi dasar ini akan tertuang dalam Satu Materi Pokok, yaitu:

1. Mengembangkan Keadilan dan Kejujuran

Kompetensi Dasar berikutnya adalah:

1.5. Bersyukur atas  keutuhan alam ciptaan 

2.5. Peduli dan Bertanggung jawab untuk memelihara keutuhan alam ciptaan.

3.5. Memahami sikap dan pandangan Gereja atas berbagai keprihatinan tentang keutuhan alam ciptaan dan usaha yang dilakukan.

4.5. Melakukan aktivitas (misaalnya menanam pohon/ membuat biopori/ membuat motto/ menuliskan refleksi) yang berkaitan dengan keutuhan alam ciptaan.

untuk kompetensi dasar ini akan termuat dalam Satu Materi Pokok, Yaitu: 

2. Mencintai Alam sebagai bagian Hidup Manusia


Sedangkan untuk Kompetensi Dasar:

1.6. Bersyukur atas  persaudaraan sejati dengan penganut agama dan kepercayaan  lain

2.6. Toleransi terhadap penganut agama dan kepercayaan lain

3.6. Memahami  ajaran Gereja tentang persaudaraan sejati dengan penganut agama dan kepercayaan  lain

4.6.Melakukan aktivitas( misalnya berkunjung ke rumah ibadah agama lain/ menuliskan refleksi/ melakukan wawancara pada tokoh agama) yang berkaitan dengan persaudaraan sejati dengan penganut agama dan kepercayaan  lain

akan menjadi landasan untuk Dua materi pokok, yaitu:

3. Sikap Gereja Katolik terhadap Agama dan Kepercayaan lain.

4. Kebersamaan itu Indah


Sementara Itu untuk Kompetensi Dasar:

1.7.Bersyukur atas Sakramen Perkawinan dan Sakramen Imamat

2.7. Peduli pada Sakramen Perkawinan dan Sakramen Imamat sebagai panggilan hidup

3.7.Memahami Sakramen Perkawinan dan Sakramen imamat sebagai panggilan hidup

4.7.Melakukan aktivitas (misalnya menyusun doa untuk imam/ menuliskan refleksi/ melakukan wawancara) yang berkaitan dengan sakramen perkawinan dan sakramen imamat

akan menjadi dasar untuk pembahasan Materi Pokok:

5. Cita-cita demi Menggapai Masa Depan

6. Sakramen Perkawinan

7. Sakramen Tahbisan


demikian untuk dipesiapkan oleh para siswa agar bisa melalui semester ke dua ini dengan baik. 

untuk video materi pembelajaran Agama Katolik bisa diakses di Chanel Youtube DMC Yos Sudarso dan juga bisa dibaca di buku Elektronik Pendidikan Agama Katolik dan budi pekerti.


bagi yang kesulitan untuk mengkases video pembelajaran. tetap bisa belajar melaui blog ini. pakatolik.blogspot.com


Selamat Belajar. Tuhan memberkati

0 comments:

Post a Comment